Minggu, 28 Desember 2014

JENIS SISTEM PERAKARAN TUMBUHAN

AKAR TUNGGANG

Sistem akar tunggang, jika akar lembaga tumbuh terus menjadi akar pokok yang bercabang-cabang menjadi akar-akar yang lebih kecil. Akar pokok yang berasal dari akar lembaga disebut akar tunggang (radix primaria). Susunan akar yang demikian ini biasa terdapat pada tumbuhan biji belah (Dicotyledoneae) dan tumbuhan biji telanjang (Gymnospermae).


AKAR SERABUT

Sistem akar serabut, yaitu jika akar lembaga dalam perkembangan selanjutnya mati atau kemudian disusul oleh sejumlah akar yang kurang lebih sama besar dan semuanya keluar dari pangkal batang. Akar-akar ini karena bukan berasal dari calon akar yang asli dinamakan akar serabut (radix adventicia)









AKAR NAFAS ( Pneumatophora)

Cabang-cabang akar yang tumbuh tegak lurus ke atas hingga muncul dari permukaan tanah atau air tempat tumbuhnya tumbuhan.Akar ini mempunyai banyak liang-liang atau celah-celah (pneumathoda) untuk jalan masuknya udara yang diperlukan dalam pernafasan, karena tumbuhan ini biasanya hidup ditempat-tempat yang di dalam tanah sangat kekurangan oksigen,misalnya pada bogem ( Sonneratia ) dan kayu api.



AKAR LUTUT

Akar tumbuhan atau lebih tepat jika dikatakan bagian akar yang tumbuh keatas kemudian membengkok lagi masuk kedalam tanah, sehingga membentuk gambaran seperti lutut yang dibengkokkan. Juga akar ini seperti halnya dengan akar nafas terdapat pada tumbuhan ditepi pantai yang rendah berlumpur, dan berguna pula untuk kepentingan pernafasan, misalnya pada pohon tanjang ( Bruguiera parvifolia W. et A ),



AKAR UDARA / AKAR GANTUNG ( Radix aereus )


Akar ini keluar dari bagian-bagian di atas tanah, menggantung diudara dan tumbuh ke arah tanah. Bergantung pada tingginya tempat permukaan keluarnya akar gantung dapat amat panjang  sampai 30 m berfungsi menolong menyerap air dan zat gas dari udara dan seringkali mempunyai jaringan khusus untuk menimbun air / udara yang disebut velamen. misalnya akar anggerik kalajengking ( Arahnis flosaeris ), berkelakuan seperti akar biasa. Menyerap air dan zat makanan dari tanah. Bagian yang ada di atas tanah seringkali berubah menjadi batang misalnya pada beringin ( Ficus benjamina L. )





AKAR BANIR

Akar berbentuk seperti papan-papan yang diletakkan miring untuk memperkokoh berdirinya batang pohon yang tinggi besar,misalnya pada sukun (Artocarpus communis G. Forst. ), kenari ( Canarium commune L. )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar